Wednesday, July 14, 2010

Tuhan pun mencatat apa yg kamu impikan


Beberapa tahun yg lalu ada sahabat saya yg bergabung dengan salah satu produk MLM terbesar di Indonesia namanya Amway.  Karena dia aktif di sini, maka saya pun menjadi bagian dari prospek beliau untuk dijadikan Down Line. Saya yg kurang paham dengan trik-trik orang yg bergerak di Multi Level Marketing(MLM), jadi dengan tipikal saya yg nga enakan menolak sahabat sendiri  sangat mudah terpengaruh dan tergoda. Singkat cerita saya bergabung dan aktif juga di MLM. Salah satu kegiatan rutinnya adalah mengadakan pertemuan dengan Up Line di group kita. Pada sesi pertemuan tersebut akan diajarkan cara-cara melakukan prospek yg efisien. Dan diperkenalkan dengan berbagai tools untuk melakukan prospek. Yg paling penting adalah kita harus menjadi pemakai aktif produk MLM tersebut. Bagi mereka bagaimana mungkin kita sukses memasarkan produknya kalau kita sendiri tak pernah mencobanya. Jika kita bisa merasakan sendiri kualitas produk yg akan kita jual, maka pada saat memasarkannya Anda hanya perlu melakukan testimonial tentang keunggulan produk yg Anda jual tersebut. Pakai dulu baru percaya, betul nga ?

Tantangan terbesar

Tantangan terbesar dalam MLM ini adalah melakukan prospek untuk memperlebar jaringan Anda. Karena pada saat prospek, resiko ditolak sangat besar, maka Anda perlu mendapatkan pendidikan tentang leadership atau kepemimpinan. Anda harus berpikir bahwa Anda sedang mengembangkan bisnis pribadi Anda, jadi harus siap mental kalau ditolak berkali-kali. Padahal sifat dasar manusia itu adalah tak kuat mengalami penolakan yg berulang-ulang.  Lalu bagaimana caranya agar Anda tak putus asa karena terus menerus ditolak. Untuk mengatasi masalah ini maka pihak MLM ini biasanya mendatang seorang tokoh ternama dari  negara lain yg diundang ke Indonesia untuk menceritakan kiat-kiat suksesnya dalam meperlebar jaringannya. Dan 1X dalam 6 bulan mereka akan mengadakan pesta akbar yg mereka sebut dengan training Leadership di berbagai negara. Seluruh training Leadership ini tak ada yg gratis, semuanya bayar. Untuk menghadapi pesta akbar ini, Anda pun berjibaku untuk mendapatkan Down Line baru dan jumlah penjualan produk yg fantastis, karena ada beberapa reward bagi setiap orang yg berhasil mendapatkan targetnya.  Dan ini tak semudah yg Anda bayangkan, itu sebabnya Anda butuh mengikuti training Leadership ini untuk membantu Anda menjadi pengusaha yg tangguh, tidak mudah menyerah dan tak bersunggut-sunggut ketika Anda ditolak atau gagal lagi gagal lagi hehehhe.

Training Leadership

Singkat cerita saya pernah beberapa kali mengikuti training Leadership ini dengan harga yg lumayan mahal dan saya pun ikut-ikutan berjibaku mendapatkan target penjualan. Kadang-kadang demi target yg fantastis tadi saya harus rela mengeluarkan uang kocek pribadi yg tak ada habis-habisnya untuk membangun jaringan saya. Yah karena otak saya sudah di-brain washing, jadi saya lebih focus pada target saya daripada memikirkan kerugian yg saya alami. Namanya juga IBO : Independent Business Owner, Anda adalah pemilik bisnis ini hehehe.

Yg menarik dalam training tersebut adalah Anda dididik untuk membangun mimpi-mimpi Anda (Dream Building). Sepanjang hidup saya, saya tak pernah menuliskan dengan jelas apa impian saya dalam hidup ini. Tetapi di dalam training Leadership ini, saya diajarkan menuliskan semua impian saya secara jelas, lengkap dengan waktunya. Seperti kita membuat sebuah projek kerja di kantor memakai metode 5W1H ( What, Who, When, Where, Why and How)…kekekeke ..keren nga? Kalau Anda bekerja di perusahaan Jepang, maka metode 5W1H ini sudah lazim dipakai.

Membangun impian saya

Saya bener-bener tertarik dengan ide menuliskan secara jelas impian saya. Maka saya pun mulai mencoba menuliskan semua daftar impian saya lengkap dengan waktunya. Hobbi saya salah satunya adalah traveling, maka bisa dipastikan bahwa hampir setengah dari daftar impian saya adalah menjelajahi berbagai negara. Saya tuliskan dengan jelas negara apa, di kota apa, mau apa saya di sana dan waktunya pun saya tulis bulan dan tahunnya. Seluruh benda-benda yg saya inginkan pun saya tulis dengan jelas, bahkan lelaki yg saya impikan menjadi suami saya pun saya jabarkan dengan jelas, mulai dari sifat,tinggi badan, wajahnya bahkan penghasilannya pun saya cantumkan. Bayangkan dengan hobbi saya yg sejibun, berapa banyak dana yg saya habiskan untuk merealisasikan impian saya. Maka saya tuliskan range incomenya juga berapa hehehe. Saya sebenarnya percaya tak percaya dengan metode ini, tapi karena kalau dicoba pun tidak rugi dan tidak berbahaya, yah pakai prinsip „nothing to lose“ saja lah hehehe.

Seluruh daftar impian saya ini kayak daftar keinginan yg panjang sich...hehehe. Dalam satu malam saya bisa menyelesaikan hampir 50 hal yg saya impikan. Setelah saya coba baca dan teliti satu persatu saya jadi kaget banget betapa banyak hal yg saya ingin lakukan  dalam hidup saya, tapi belum pernah saya coba lakukan. Salah satunya adalah  saya ingin bisa berenang kayak perenang dengan berbagai gaya, mulai dari gaya bebas, gaya katak sampai gaya kupu-kupu. Saat itu saya tak bisa berenang, karena saya tak pernah belajar berenang dan tak pernah terpikir belajar berenang. Menuliskan daftar impian ini membuat saya berpikir, bagaimana kalau saya coba tuliskan dengan impian : bisa berenang, lengkap dengan waktunya kapan saya bisa berenang. Tentu saja setelah menuliskan semua impian saya ini, saya jadi berpikir bagaimana mewujudkannya sesegera mungkin.hehehe.

Setelah berlalu satu tahun sejak saya menuliskan impian saya, saya mencoba mengecek seluruh daftar yg saya tuliskan, mana yg tercapai dan mana yg tidak. Anda boleh percaya boleh tidak, dari 50 hal yg saya tuliskan, ada 25 hal yg sudah tercapai dan 25 hal masih tertunda, dan saya jadikan impian yg berlanjut di tahun berikutnya, lengkap dengan beberapa hal baru yg saya impikan. Semakin hari semakin panjang daftar impian saya. Beberapa impian saya cenderung nga masuk di akal bagi saya, karena saya berkaca dengan keadaan saya saat ini. Tapi apa yg tak masuk di akal bagi Anda ternyata bagi Sang Pemberi Hidup bisa jadi itu merupakan impian yg sangat sepele dan dalam sekejab waktu bisa terwujud. Ketika itu terjadi, saya sampai menangis terharu karena bahagia banget ternyata Tuhan pun  mencatat apa yg kamu impikan. Bagi Tuhan  tak ada hal yg mustahil.Tak ada yg kebetulan bagi Dia. Seperti potongan  puzzle yg sedang berserakan, Anda harus menemukan potongan-potongannya, kemudian merangkainya menjadi sebuah gambar yg jelas dan nyata. Kalau bahasa ibu saya, yg saya ingat, saat saya masih kecil, ibu saya bilang begini “mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu.”

Karena saya tak paham dengan kalimat ibu saya semasa kecil, maka ketika dewasa saya diperkenalkan sahabat saya dengan MLM. Melalui MLM ini saya berkesempatan belajar tentang Dream Building, membangun mimpi saya. Maka ketika saya menuliskan semua daftar impian saya ini,seolah-olah seperti doa atau permintaan kepada Sang Pencipta, maka untuk menemukan dan mewujudnya saya harus mencari berbagai cara, dan Tuhan pun mencatat mimpi saya dalam kitab kehidupanNYA dan membukakan pintu-pintu yg banyak untuk menggapai berbagai impian yg sudah saya tuliskan. Ada beberapa yg tertunda, tapi itu semata-mata waktu saya dan waktu yg Tuhan rencanakan berbeda. Ada yg saya minta kecil tapi Tuhan berikan jauh lebih besar. Ada yg saya minta besar tapi Tuhan kasih yg lebih sederhana dan kecil tapi saya bahagia mendapatkannya hehehe…

Lalu bagaimana dengan Anda, apakah Anda sudah menuliskan semua impianmu hehehe? Jadi kayak buku "The Secret" karya si Rhonda Byrne hehehe...


Moral dari kisah saya ini adalah :

1)  Dulu saya pernah sempat ikut MLM, tapi baru satu tahun saya sudah KO alias nga cocok dengan pandangan hidup saya, sempat ngedumel dan merasa terjebak masuk di sana. Tapi bak kata pepatah tak ada satu kejadian pun yg tak berhubungan dalam hidup kita dan saya pun banyak dapat pelajaran dan ilmu yg  berharga di sana. Salah satunya yah "Membangun impian saya"

2)  Setelah saya renungkan dengan baik ternyata tak ada yg kebetulan dalam hidup saya, seperti puzzle tsb. saya cukup merapikan potongan-potongannya dan terciptalah sebuah gambar yg jelas dan persis seperti yg dirancang  oleh Sang Pencipta, Zat yg Maha Agung itu hehehe. Bener nga?

nuchan@14072010
copyright


 

No comments:

Post a Comment